welcome to my blog :)
enjoy it

Minggu, 07 November 2010

asal-usul keping keberuntungan Scrooge McDuck / Gober Bebek


BarksScrooge.jpg

1. Keping keberuntungan
Paman Gober , bernama asli Scrooge McDuck, adalah tokoh antropomorfisme . Diceritakan dia lahir di Glasgow Scotlandia dan menjalani masa kecil nya disana . Gober mempunyai keping keberuntungan . Keping itu berasal dari Mimi Hitam yang kembali ke masa lalu dengan lilin waktu untuk mengambil keping keberuntungan gober untuk dilelehkan di kawah gunung vesuvius agar menjadi azimat dan mimi mempunyai sentuhan midas . Lilin tersebut membawa Mimi ke Skotlandia di saat Gober masih anak-anak . Mimi menyamar menjadi Ibu-ibu agar tidak mencurigakan . Dijalan , dia bertemu dengan Orang amerika terkaya pada saat itu . Orang itu menawarkan agar mimi naik di kereta kuda bersamanya . Di perjalanan , ada segerombolan anak kecil sedang bermain . Mimi menyuruh sang kusir untuk pelan pelan .Orang kaya amerika tadi memberi uang kepada anak-anak itu , seketika itu pula mimi turun dari kereta dan memeriksa uang satu persatu , apakah itu keping keberuntungan gober atau bukan . Dia menemukan keping tersebut ditangan matilda bebek , saudari gober . mimi langsung merampasnya . dan matilda merampasnya kembali , mimi tidak berbuat apa-apa karena ada polisi . mimi menawarkan untuk membeli keping tersebut , tetapi matilda mengacuhkan nya seraya berjalan dan berkata ke ayahnya yang baru datang ,'aku menemukan uang ini , ayah!' . Mimi yang melihat fergus , ayah gober langsung menerjang nya dan mengira bahwa itu gober . fergus menenangkannya sambil memperkenalkan diri .mimi langsung mengeluarkan uang untuk membeli koin tersebut , tetapi fergus tidak mau . mimi pun kesal dan melempar fergus dengan bom , mengambil kepingnya dan melarikan diri . Terjadi kejar-kejaran antara mimi dan fergus , akhirnya mimi berhasil ditangkap dan keping tersebut di ambil kembali oleh fergus .
mimi keheranan dan bertanya kepada fergus ,' itukan hanya satu keping 10 sen , apa untungnya sih ?'
fergus menjawab ,'Bu , satu keping adalah awal dari seratus keping! anda tidak mengenal keluarga bebek . jangan coba-coba minta uang ya !' kata fergus sambil berjalan pergi .
Fergus berfikir bagaimana caranya agar Gober bisa mendapatkan keping ini setelah bekerja keras . dia pun memanggil temannya , burt si penggali parit .. dia berkata agar burt meminta gober menyemirkan sepatunya dan memberikan udang 10 sen tersebut kepada gober . Mimi yang melihat itu tak tinggal diam , ketika fergus dan anakanaknya sudah pergi , dia memanggil burt dan menawar menukar uang tersebut dengan 2 shilling (lebih banyak dari 10 sen) burt pun setuju . ini berarti keping 10 sen yang nantinya akan menjadi keping keberuntungan gober ada di tangan mimi .mimi pun senang sekali . dia meloncat girang , tetapi malang , kepng tersebut menggelinding ke parit . untungnya disitu ada gober ! yang menawarkan untuk menyikat sepatu mimi .mimi menolak dan duduk di kafe , sambil melihat gober yg menawarkan menyikat sepatu kepada orang orang . sebentar lagi lilin waktu habis dan mimi akan kembali ke dunia masa kini .
tak lama kemudian , burt pun datang . gober menyikat sepatu burt yang penuh lumpur hingga kelelahan dan pingsan . ketika burt akan membayar gober , dia melihat ada obral jus seharga 2 shilling , dia memutuskan untuk membayar gober nanti saja . mimi yang melihat hal itu pun berfikir , mimi akan menjadi penyihir hebat jika memiliki keping keberuntungan milik gober . tetapi , keping yg ada pada mimi belum menjadi milik gober , saat dia tersadar begitu , dia pun langsung berlari memberikan keping teserbut pada gober . dan ingin menunggu gober bangun dan mencurinya lagi . tetapi malang , lilin waktu mimi telah habis , dan dia kembali ke masa depan .

gober yang tersadar pun mendapat pelajaran bahwa dia harus bekerja lebih keras dari sebelumnya . dan gober telah memiliki keping pertamanya yg diberikan oleh mimi tanpa disadari oleh gober .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar